Saturday, October 15, 2011

~Allah itu Kasih~


Allah itu Kasih, karena kemauan kitalah yang akan memisahkan dan menjauhkan kita dengan Allah, jangan salahkan Allah atas kehidupan yang kita miliki,
Kita lupa...
Kehidupan ini pilihan kita,
Kehidupan ini kita harus jalanin,
Kehidupan ini kita memerlukannya,
Kehidupan ini kita jalanin dengan penuh kemauan kita,

Sayangnya...
Kita terlalu sibuk dalam kehidupan sehari-hari,
Kita terlalu sibuk dalam membiarkannya,
Kita terlalu sibuk dalam menjalankannya,
Kita terlalu sibuk dengan usaha kita,

dan yang terpenting,

Terlalu sering kita lupa,
Tidak semua materi dunia indah,
Tidak semua kemauan kita baik,
Tidak semua senyuman itu bahagia,
Semua hanyalah sementara...waktu sedang berjalan.

Terlalu sering kita lupa,
Kita lupa menggunakan hati kita dan belum mau membiarkan hati nurani kita supaya Tuhan yang memimpin kehidupan kita dengan Kasih-Nya.
Allah itu Kasih, ikutinlah hati dan hati nurani untuk mengikuti Kasih-Nya.

Kita lupa kalau kehidupan ini adalah perjalanan spiritual,

Perjalanan Spiritual yang kita perlukan untuk mengikuti hati nurani dan membiarkannya terjadi,
Perjalanan Spiritual yang kita perlukan untuk mengikuti hati nurani dan menjalankannya,
Perjalanan Spiritual yang kita perlukan untuk mengikuti hati nurani dan tidak menggunakan usaha kita,
Perjalanan Spiritual yang kita perlukan untuk mengikuti hati nurani dan pelajaran untuk kehidupan sehari-hari,
Perjalanan Spiritual yang kita perlukan untuk mensyukuri segala sesuatu,
Perjalanan Spiritual yang kita perlukan untuk terjadilah sesuai Kasih Sayang-Nya,

Perjalanan Spiritual yang kita perlukan karena Allah memilih kita,
Perjalanan Spiritual yang kita perlukan karena Allah menunjuk kita dalam tujuan abadi-Nya,
Perjalanan Spiritual yang kita perlukan karena Kehendak Allah untuk kita kembali kepada-Nya,

Satu-satunya tujuan perjalanan spiritual...
Kembali kedalam kerajaan-Nya, untuk memuji Dia, itulah satu-satunya kodrat kita.
Semua keberadaan dan Kodrat semua Hati, ...pasrahkanlah kehendak kita...
Semua keberadaan dan Kodrat semua Hati, ...ingat Kasih SayangNya...
Semua keberadaan dan Kodrat semua Hati, ...memanggil Tuhan Sumber Diri Sejati...
Semua keberadaan dan Kodrat semua Hati, ...terjadilah Kerajaan-Mu, tujuan abadi dan kehendak-Mu...

Terima Kasih Tuhan Sumber Diri Sejati yang terkasih,
Sumber Kasih,
Sumber Kehidupan,
Sumber kebahagiaan,
Sumber segala makhluk dan keberadaan,
Kasih kami hanya untuk-Mu,
Diberkatilah semua puji dan syukur kami oleh-Mu.
Amin....

Catatan manis untuk mengingatkan sendiri, kehidupan itu rapuh tetapi kehidupan itu baik dan indah, dengan perasaan yang lembut dari hati menulis ini untuk berbagi...memohon maaf kalau ada salah dalam catatan sederhana ini.

Janganlah marah, marah akan membuat kita gila,
Janganlah khawatir, khawatir akan membuat kita cemas,
Bersyukurlah, bersyukur membuat kita tahu bagaimana menghargai,
Berbaik hatilah, beramah dan baik hati membuat kita tahu bagaimana berbagi,
Bahagialah, bahagia membuat kita sehat, cantik dan setiap saat pun akan indah.

5 comments:

  1. perenungan yang dalam sekali mas... ya terkadang kita selalu lupa dan akhirnya jarang bersyukur.

    visit me back : www.arcaban.blogspot.com

    ReplyDelete
  2. Luarbiasa,..... sungguh dalam maknanya buat kita semua, Maha suci Allah yang menciptakan langit dan bumi, kadang kita lupa dengan semua ini, semoga renungan ini bermanfaat buat kita semua,
    Amiin yarobbal 'alamin

    ReplyDelete
  3. he...keren and dalem kata-katanya

    ReplyDelete
  4. I like your website, Excellent efforts. i find unique content here.

    ReplyDelete